Mata unik Hewan

Kamis, 31 Januari 20130 komentar

MAta hewan merupakan organ yang paling penting, karena digunakan untuk melihat sesuatu , namun Kalian mengerti tidak, Mata hewan memiliki bentuk serta fungsi yang beragam lo,, penasaran ??

Berikut ini adalah 5 mata Unik pada hewan :

1. Ikan Empat Mata


Four eyed fish sebenarnya hanya memiliki 2 mata namun kemampuanya dalam melihat dan bentuk matanya yang unik membuat mata ikan ini seolah olah memiliki 4 mata. Mata ikan ini memiliki kemapuan yang lebih dibandingkan ikan biasa, mata ikan ini memiliki 2 lapisan yang fungsinya berbeda yakni untuk melihat di udara terbuka dan didalam air dua fungsi lapisan mata inilah yang membuat ikan ini memiliki 4 mata unik ya.

2. Capung



Mata capung begitu besar dan hampir menutupi hampir seluruh kepalanya. Dengan mata yang besar tersebut, capung terlihat seperti menggunakan helm. Ukuran yang besar pada matanya, sebanding dengan fungsi dan kemampuan yang dimiliki. Ya, capung memiliki kemampuan melihat hingga 360o. mata capung yang unik ini terdiri dari 30.000 unit visual yang ommatidia dan masing-masing berisi lensa dan serangkaian sel sensitive cahaya. Selain melihat dengan cakupan 360o, capung juga bisa mendeteksi warna dan cahaya yang terpopularisasi.

3. Bunglon



Bunglon bukan saja memiliki kemampuan menyamar yang luar biasa namun mata bunglon juga memiliki kemapuan yang sangat hebat mata bunglon bisa melihat hingga sudut pandang 360o penuh. Selain itu bentuk dari mata bunglon jika diperhatikan sangat unik lho lihat mata bunglon Kelopak matanya menyatu dan menutupi hampir seluruh bola matanya, kecuali lubang kecil untuk membiarkan cahaya masuk.

4. Tarsier



Meski bertubuh kecil, tetapi tarsier memiliki fitur luar biasa pada matanya yang besar atau yang terbesar dari semua jenis mamalia. Setiap satu mata tarsier, memiliki volume yang lebih berat dari otaknya. Dengan bentuk, ukuran, serta karakteristik mata yang dimiliki, tarsier memiliki penglihatan yang sangat tajam dan penglihatan malam yang luar biasa. Sama seperti bunglon, tarsies juga melihat sinar ultraviolet. Namun, tarsier memiliki kekurangan pada matanya, yaitu tidak mampu melihat warna-warna. Hal tersebut umum dialami oleh binatang nocturnal atau yang bisa hidup pada malam hari.

5. Udang Mantis



Fauna ini punya mata yang dapat melihat banyak warna bahkan melebihi kemampuan manusia. Apa yang membuat udang ini bisa melihat berbagai cahaya? Kita lihat struktur mata udang mantis! Ia memiliki mata faset, yaitu kumpulan mata yang terdapat di dalam mata besar. Nah, udang mantis memiliki 10.000 mata kecil (ommatidia ) di setiap matanya. Mereka pun dapat membedakan 100.000ragam warna. Itu berarti 10 kali lipat dari kemampuan mata manusia. Udang semantis juga bisa melihat sebuah jenis warna yang bernama circular polarized light (CPL). Kemampuan ini tidak bisa dimiliki hewan lain.

Sumber Artikel : http://topfivetop.blogspot.com/2013/01/5-mata-unik-pada-hewan.html#ixzz2JVCOv7Jd
Share this article :
 
Support : Zv-eLite | TipSeoFriendly | Top Five
Copyright © 2011. TOP FIVE - All Rights Reserved
Template Created by Zv-eLite .com Published by Septa Praseya Hanafi
Proudly powered by Blogger