56 Fakta Tentang Korea Selatan

Rabu, 05 Maret 20140 komentar

Top 5- Postingan kali ini buat kamu penggemar K-Pop. Tapi bukan soal musiknya, karena kalian pasti tahu lebih banyak. Melainkan tentang negara tersebut. Ada baiknya diketahui agar mengenal lebih dalam, siapa tahu ada kesempatan berkunjung ke sana.

Bentuk dan Batas Negara


1. Bendera Korea Selatan (Taegukgi) memiliki makna yang mendalam. Lambang yin yang warna merah dan biru menandakan kekuatan kosmik yang memberi keseimbangan dan harmoni satu sama lain sedangkan bentuk trigram di setiap sudut bendera melambangkan 4 elemen universal yaitu tanah, api, air, dan udara.

2. Korea Selatan terletak di bagian selatan Semenanjung Korea yang menjorok sekitar 11.000 km dari daratan utama Asia.

3. Korea Selatan dibatasi oleh Laut Jepang di sebelah timur, Laut Cina Timur di sebelah selatan, Laut Kuning di sebelah barat, dan Korea Utara di sebelah utara.

4. Wilayah Korea Selatan hanya bisa dimasuki melalui jalur udara dan air. Meski daratan Korea Selatan menyatu dengan benua Asia, ada Korea Utara yang membentengi Korea Selatan dari daratan Asia.

5. Korea Selatan tergolong sebagai negara maju dengan standar kehidupan tertinggi ke-2 di Asia.



Hubungan Internasional

6. Korea Selatan merupakan salah satu negara pendiri APEC dan KTT Asia Timur. Korsel juga merupakan anggota dari PBB, WTO, dan OECD (Organisasi Kerjasama dan Pengembangan Ekonomi).

7. Hingga saat ini, belum ada kata damai antara Korea Selatan dan Utara. Kedua negara tersebut hanya sedang melakukan gencatan senjata.




Bentang Alam
8. Bentang alam Korea Selatan didominasi oleh pegunungan dan dataran tinggi.

9. Ada sekitar 3.000 pulau kecil yang tersebar di lepas pantai bagian barat dan selatan Korea Selatan. Mayoritas pulau tersebut tak berpenghuni.

Air Terjun di Jeju Island
10. Pulau Jeju yang terletak sekitar 100 km dari daratan utama Korea merupakan pulau terbesar di Korea Selatan.




Iklim
11. Korea Selatan memiliki iklim kontinental basah dan subtropis basah (sangat panas pada musim panas namun cukup nyaman pada musim dingin).

12. Rata-rata suhudi Korea Selatan adalah -7 sampai 1 derajat Celsius pada musim dingin dan 22 sampai 30 derajat Celsius di musim panas.





Ekonomi

13. Korea Selatan tercatat sebagai negara dengan perekonomian terbesar ke-4 di Asia dan ke-15 dunia.

14. Perekonomian Korea Selatan sangat bergantung pada ekspor dan impor. Pada tahun 2010, Korea Selatan tercatat sebagai negara pengekspor terbesar ke-6 dan pengimpor terbesar ke-10 di dunia.





Penduduk
15. Korea Selatan merupakan salah satu negara dengan tingkat emigrasi tertinggi di dunia. Penduduk Korea dapat ditemukan di Jepang, Cina, dan negara-negara pecahan Uni Soviet.

16. Organisasi Kerjasama dan Pengembangan Ekonomi (OECD) menobatkan Korea Selatan sebagai negara dengan perkiraan tingkat IQ tertinggi di dunia.

17. Seoul, Busan, Incheon, dan Daegu merupakan kota-kota terbesar di Korea Selatan yang dihuni oleh lebih dari 2 juta penduduk.

 
Penduduk Korea dalam pakaian tradisional

18. Pada tahun 2009, Korea Selatan memiliki tingkat kelahiran terendah di dunia. Namun, angka kelahiran di negara tersebut meningkat pesat pada tahun-tahun berikutnya.

19. Pada tahun 2008, usia harapan hidup di Korea Selatan adalah sekitar 79,1 tahun.

20. Mayoritas penduduk Seoul tinggal di apartemen.




Teknologi
21. Seperti halnya Jepang, Korea Selatan dikenal sebagai negara high-tech.Robot-robot digunakan untuk membersihkan rumah hingga mengajar di sekolah. Sementara itu, pemanas atau pendingin ruangan di Korea Selatan bisa diatur suhunya melalui ponsel.

22. Korea Selatan menjadi rumah dari raksasa teknologi dan otomotif dunia seperti Samsung, LG, Hyundai, dan Kia.

23. Anjing hasil kloning pertama di dunia, Snuppy, diciptakan di Universitas Nasional Seoul, Korea Selatan.

24. Korea Selatan merupakan satu-satunya negara yang seluruh wilayahnya sudah terhubung oleh jaringan broadband.

25. Rata-rata kecepatan internet di Korea Selatan pada kuartal pertama 2013 adalah 14 Mbit/s.



Transportasi
26. Korea Selatan memiliki sistem transportasi yang sangat baik. Bandara, stasiun kereta-cepat, pelabuhan dan dermaga, serta terminal bus tersedia di berbagai wilayah Korea.

Bandara Internasional Incheon
27. Bandara Internasional Incheon di Korea Selatan bersaing dengan Bandara Changi di Singapura sebagai bandara terbaik di dunia.




Bahasa
28. Nama Korea berasal dari kata Goryeo, sebuah kerajaan yang berkuasa pada abad pertengahan.

29. Hangul merupakan huruf resmi di Korea Selatan.

30. Korea Selatan merupakan satu-satunya negara yang merayakan hari jadi huruf sebagai hari libur nasional.

31. Huruf Hangul terdiri dari 14 konsonan dan 10 vokal.

32. Huruf Hangul disebut-sebut sebagai huruf yang paling mudah dipelajari di dunia.
Agama
33. Buddha dan Kristen adalah agama yang paling banyak dianut di Korea Selatan. Meski demikian, mayoritas penduduk Korea mengaku tak menganut agama tertentu.


Olahraga


34. Taekwondo merupakan olahraga nasional Korea Selatan. Hampir seluruh anak-anak di Korea Selatan mempelajari taekwondo sebagai bagian dari pendidikan.




Makanan dan Minuman
35. Harga buah di Korea Selatan amat mahal. Satu buah semangka bisa dijual seharga Rp. 250.000.

36. Soju, minuman keras khas Korea, memiliki kadar alkohol hingga 20%.

37. Ubi menjadi salah satu makanan favorit di Korea Selatan. Ubi digunakan sebagai makanan pokok, bahan pembuatan keripik, roti, salad, gorengan, bahkan kue dan latte.



Pariwisata
38. Korea Selatan merupakan destinasi terpopuler ke-20 di dunia. Pada tahun 2012, sekitar 11,1 juta wisatawan mancanegara berkunjung ke Korea Selatan.

39. Mayoritas wisatawan asing di Korea Selatan berasal dari Jepang, Cina, Taiwan, Hong Kong, dan Asia Tenggara.

40. Korea Selatan punya sekitar 20 taman nasional yang tersebar hingga ke seluruh pelosok negeri.

41. Ada 10 Situs Warisan Dunia di Korea Selatan – 9 di antaranya merupakan situs budaya dan sejarah, sementara sisanya adalah situs alam.

42. Pulau Vulkanik dan Tabung Lava Jeju merupakan satu-satunya Situs Warisan Dunia dari kategori alam di Korea Selatan.

43. Pada tahun 2009, pemerintah Korea Selatan mengungkapkan rencana untuk membangun taman hiburan bertema robot.

44. Toko, restoran, kafe, dan bar buka hingga larut malam di Korea Selatan. Kebanyakan toko buka hingga pukul 11 malam sedangkan restoran, kafe, dan bar mungkin buka hingga pukul 4 pagi.


45. Bangunan-bangunan tradisional Korea memiliki atap yang melengkung seperti senyuman.




Tradisi / Kebiasaan
46. Angka 4 dianggap sebagai angka super sial di Korea Selatan. Oleh karenanya, angka 4 tak pernah digunakan sebagai nomor rumah atau lantai gedung.



47. Cara penghitungan usia di Korea agak berbeda dengan kebanyakan negara di dunia. Di Korea, anak yang baru lahir dianggap sudah berusia 1 tahun.

48. Golongan darah dianggap menentukan sifat seseorang di Korea Selatan, sama seperti zodiak di berbagai negara.

49. Di Korea Selatan, tidak ada kebiasaan memberikan tip kepada pelayan restoran ataupun pegawai hotel.

50. Ada kepercayaan unik mengenai kipas angin yang beredar di Korea Selatan. Warga Korea percaya bahwa kipas angin yang menyala semalaman bisa membunuh orang yang berada di dalam kamar.



51. Warga Korea punya kebiasaan menyembunyikan sepatu pada malam pertama perayaan tahun baru. Konon, sepatu yang ditinggalkan di luar akan menarik para hantu sehingga menimbulkan kesialan bagi pemiliknya.

52. Warga Korsel sangat gemar baca koran. Saat ini, ada lebih dari 60 edisi koran harian di Korea Selatan.

53. Menulis nama seseorang dengan tinta merah di Korea Selatan menandakan bahwa orang tersebut sudah meninggal dunia.

Lain-lain
54. Warna taksi di Korea Selatan menentukan harga dan kualitas pengemudinya. Sebagai contoh, taksi warna putih dan abu-abu memasang tarif murah dengan pelayanan biasa-biasa saja, sementara taksi warna hitam merupakan taksi eksklusif yang bertarif agak mahal namun menawarkan pelayanan profesional.

55. Sama seperti di Singapura, air keran di Korea Selatan aman untuk diminum langsung.

56. Minum-minuman keras di tempat umum tidak melanggar hukum di Korea Selatan.



Nah, ada yang mau menambahkan fakta unik lainnya ke dalam daftar?
Share this article :
 
Support : Zv-eLite | TipSeoFriendly | Top Five
Copyright © 2011. TOP FIVE - All Rights Reserved
Template Created by Zv-eLite .com Published by Septa Praseya Hanafi
Proudly powered by Blogger